user
WISATA KEPULAUAN SERIBU (Reydonat)
Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara, Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14540

Catatan
Re
Ulasan №1

Kalo udah pernah ke Pari, Tidung atau Pramuka, coba ke Pulau Harapan! Spot snorkelingnya banyak dan pulau-pulau yang dapat disinggahi juga banyak pilihan. Penginapan kurang lebih sama dengan pulau di kepulauan seribu, homestay AC.Kalo ikut travel suka diajak snorkeling ke tempat yg rame jadi gak bisa menikmati bawah laut. Mending minta ke tempat lainnya.

Ed
Ulasan №2

Pulau Harapan tempatnya sungguh lumayan jauh dari wilayah Jakarta Kurang lebihnya 4 Jam jika Anda menggunakan Kapal Motor (Penumpang Tradisional), dari pelabuhan kali adem, dan 2 jam jika anda menggunakan Speedboat dari pantai marina ancol, disandingkan dengan Pulau Tidung dan Pulau Pramuka ataupun Pulau Pari. Dulunya, banyak info yg saya dapatkan dari internet mengatakan bahwa Pulau Harapan adalah sebuah Pulau dengan spot snorkeling yg paling eksotis di Kepulauan 1000 Pulau Harapan. Tempatnya sungguh sangat jauh dari wilayah Jakarta disandingkan dengan Pulau Tidung dan Pulau Pramuka ataupun Pulau Pari. Dulunya, banyak info yg saya dapatkan dari internet mengatakan bahwa Pulau Harapan adalah sebuah Pulau dengan spot snorkeling yg paling eksotis di Kepulauan 1000 Pulau Harapan merupakan destinasi wisata bahari yang relatif baru di Kepulauan Seribu. Informasi mengenai potensi wisata alam di pulau yang berada di kawasan Taman Nasional Kepulauan Seribu ini baru ramai sejak awal tahun 2012. Wisata pulau harapan adalah juga merupakan wisata masyarakat. Pembenahan berbagai sarana dan prasarana masih gencar dilakukan hingga sekarang. Salah satu yang dibangun disana adalah taman terpadunya. Potensi besar sumber daya alam yang ada masih sangat mungkin untuk dikembangkan kedepannya.Lokasi Pulau Harapan yang dikelilingi banyak pulau resort dan pulau pribadi disekitarnya. Pulau resort yang dimaksud adalah contohnya, Pulau Macan dan Pulau Genteng Kecil. Posisi ini membuat pulau yang mayoritas penduduknya muslim ini sangat strategis. Kekayaan laut dan panorama alam sekitarnya membuat pulau ini sangat ideal untuk menjaring wisatawan. Salah satu kendala yang dihadapi adalah sumber daya manusia yang belum sadar akan pentingnya sektor wisata bagi kelangsungan hidup mereka. Kendala lain adalah masih minimnya fasilitas umum disana. Perlu adanya campur tangan pemerintah untuk mendorong sektor pariwisata ini agar lebih cepat berkembang.Secara adminitratif, Pulau Harapan berada di Kelurahan Pulau Harapan, Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu, Jakarta, Indonesia. Kelurahan Pulau Harapan sendiri membawahi 30 pulau dengan berdasarkan peruntukannya pulau-pulau tersebut dibagi menjadi 4 peruntukan. Pertama, pulau pemukiman yaitu Pulau Sabira dan Harapan. Kedua, pulau wisata ( resort ) yakni Pulau Putri Timur, Pulau Sepa Barat dan Pulau Pelangi. Ketiga, Pulau zona inti perlindungan yakni diantaranya Pulau Peteloran, Pulau Penjaliran, dan Pulau Belanda. Keempat, pulau cagar alam yakni diantaranya Pulau Dua, Pulau Jagung dan Pulau Rengit.Salah satu objek wisata menarik di Pulau Harapan adalah wisata penangkaran penyu di Pulau Kelapa Dua dan penangkaran elang di Pulau Kotok. Burung Elang adalah maskot kota Jakarta. Jika memungkinkan traveller dapat mengunjungi penangkaran elang di Pulau Kotok dengan dipandu oleh petugas setempat. Wisatawan juga dapat ikut berkontribusi untuk melestarikan penyu sisik dengan menyumbangkan dana untuk pengembangan pembiakan penyu sisik di Pulau Kelapa Dua. Objek wisata lainnya tidak jauh beda dengan pulau wisata penduduk seperti Pulau Tidung dan Pulau Pramuka. Terumbu karang yang sangat terjaga karena berada dalam perlindungan Taman Nasional Kepulauan Seribu. Para pengunjung harus berhati-hati jika snorkeling jangan sampai malah merusak habitat terumbu karang yang sudah ada.Sekarang ini wisata pulau harapan sudah cukup berkembang. Banyak wisatawan yang mulai melirik pulau ini sebagai tujuan liburan mereka. Hal ini memberi berkah tersendiri bagi warga yang tinggal di sana. Demikian juga bagi para penyedia jasa travel di kepulauan seribu. Permintaan kunjungan wisatawan di akhir pekan dan hari libur nasional semakin hari semakin tinggi. Kesempatan ini juga dimanfaatkan oleh sebagian warga untuk menjadi agen travel pulau harapan.

Af
Ulasan №3

Trip Pulau Harapan itu beda banget sama pulau pulau besar lain di Kepulauan Seribu, mungkin karena lebih jauh letaknya.. Laut di sekitaran Pulau Harapan sangat jernih, dan lebih bening.. Pemandangan bawah lautnya juga keren banget, ngga kalah sama yang ada di kepulauan di bangka belitung...Pulau pulau disekitarnya juga keren keren banget, cocok banget buat jadi spot foto foto yang aesthetic... rindu kesana lagi~

Di
Ulasan №4

Salah satu pulau yang bisa dijadikan tempat untuk menginap jika ada berminat mengelilingi pulau seribu lainnya (seperti pulau Bulat, pulau Perak, dll). Banyak homestay di pulau Harapan. Untuk wisata, sebenarnya sih hampir tak ada ya. Pulau ini pun juga tidak punya pantai. Tempat wisata yang ada pun hanya tempat penangkaran penyu. Tapi dermaga di pulau Harapan sangatlah bagus untuk melihat sunset.

Ju
Ulasan №5

Udah 2x ke sini, pertama numpang transit doang karena mau ke Sepa. Kedua buat nikmati pulau ini sepenuhnya.Sebenernya bagus cuma pantainya aja yang gak ada yaa. Dan akan lebih bagus kalo jumlah motor sedikit, perbanyak sepeda biar kayak di pulau Pari, bagus banget kalo kek gitu pasti

Ad
Ulasan №6

Love sunset,puas sangat liburan diharapan lain kali ingin coba ke pulau kecil-kecilnya.buat penginapannya lumayan murah,kalo weekend rame banget..

Zu
Ulasan №7

Pulau besar di Kep. Seribu yg padat penduduk. Ga ada jalan besar ga ada jalan aspal, hampir semua jalanan corcoran dan komblok dan hampir semua motor tanpa spion. Pulau Harapan termasuk pulau yg dekat dengan pulau wisata lain, jd kalo mau wisata jelajah pulau saya rekomendasikan untuk pilih homestay di pulau ini. Selanjutnya menggunakan kapal kecil berbayar (kecuali yg sudah ambil paket wisata). Beberapa pulau wisata indah berpasir putih dekat sini adalah P. Dolphin (ada warung), P. Perak (ada warung dan banyak ayunan), P. Bulat (banyak yg memilih pulau ini buat liat sunset), dan P. Cina (tp untuk P. Cina terakhir saya ke sana, 23 Februari 2019, pulaunya dlm keadaan kotor dengan ranting pohon seperti tidak dirawat). Masih banyak pulau wisata lain yg belum saya tau dn kunjungi....Foto-foto yg saya unggah di sini adl foto dr pulau-pulau yg saya kunjungi, bukan cuma foto yg diambil di P. Harapan.

da
Ulasan №8

Awalnya saya pergi liburan ke pulau harapan memang tidak di rencana dari jauh juah hari, dan sebenarnya tidak mempunyai impian ke pulau harapan. Pada suatu hari entah kenapa saya liburan di sini, awalnya tidak terlalu berharap banyak di sini, dan pada akhirnya ternyata ini adalah tempat liburan yang recomended banget.jarang jarag saya kasih bintang 5 ***** loh, hehehe.. Spot snorkling bagus, yang tidak kalah keren adalah banyaaaaaaak banget pulau pulau kecil di sekitaran pulau harapan buat di singgahi dan hunting, dan itu pulaunya bagus bagus bangett super bersih dari sampah.. Gak nyesel sih di sini biaya hidup juga standart lah. Its ok

pl
Ulasan №9

Perjalanan ±3 jam dari kali adem, jangan sampe salah pilih ot ya gaess soalnya banyak ot yg kurang bertanggungjawab.Siapin antimo, kantong keresek, minyak angin, tolak angin sm koyo. Karena banyak yg mabuk laut selama perjalanan kesana.

Na
Ulasan №10

Pulau yang asyik untuk liburan. perjalanan dari Dermaga Muara Angke 3 jam menggunakan kapal. di pulau ini tidak terdapat pantai (sepertinya). jadi kalau ingin snorkeling kita bisa menumpang kapal lagi ke Pulau Bira. sementara untuk melihat sunset kita bisa ke Pulau Dolphin. Selain itu juga bisa melihat pelestarian penyu di Pulau Kelapa. keseluruhan kegiatan tersebut biasanya merupakan satu kesatuan yang ditawarkan oleh pihak travel. harga untuk open trip sekitar 360.000 per orang untuk perjalanan 2D1N dan sudah termasuk 3x makan.

Mu
Ulasan №11

Banyak tempat penginapan, terdapat warung2 yang menjual minuman / makanan, kalau malam hari banyak pedagang yg berjualan di pintu masuk pulau, ada tempat nongkrong yg menarik karena dihiasi dengan lampu led (bgus untuk spot foto/tempat ngobrol)

He
Ulasan №12

Surga tersembunyi di ujung jakarta bernama pulau harapan,nuansa perkampungan sangat bersih,ramah,home stay oke,makanan murah meriah

Al
Ulasan №13

Bagus banget banget, Masyaa Allah indah banget disini. Cocok buat liburan bareng temen dan keluarga, yg mau prewed juga bisa disini tempatnya bagus banget, asal bisa cari spot foto, dikelola dengan baik, bersih dan ga banyak sampah.. Waktu perjalanannya 3 jam dari pelabuhan Muara Angke

fr
Ulasan №14

Tempatnya cukup bagus, namun perjalanan cukup jauh dari pelabuhan kali adem. Untuk air mandi masih sedikit asin belum tawar. Kemudian pada saat hopping island atau jelajah pulau cukup jauh antar pulau. Namun pemandangan yg didapat cukup bagus

Fo
Ulasan №15

P. Seribu alternatif mau snorkling dan refreshing untuk yg mau harga murah dan waktu terbatas, yuuk ikutan open trip . Mau info lebih lanjut. Hub. Fonna 085351597377.

Fi
Ulasan №16

Bagus banget untuk destinasi wisata, dengan tersebarnya banyak homestay para wisatawan tidak perlu bingung untuk menginap. Dengan perjalanan kapal selama 3 jam, dari pelabuhan Kali Adem atau Sunda Kelapa. Pulau ini digabungkan dengan Pulau Kelapa dengan sebuah jembatan, karena letaknya tidak begitu jauh.Tiap malak, biasanya akan ada banyak penjual makanan dan beragam camilan di dermaga. Selain itu, ada juga persewaan kapal yang ingin menikmati jelajah ke pulau-pulau di sekitarnya.

ma
Ulasan №17

Di pulau Harapan tidak ada pantai, tp baik u tempat menginap. Dari pulau ini kita bisa naik perahu ke pulau2 lain yg dekat dan ada disekitarnya. Pulau2 di sekitarnya memiliki pantai2 putih yg indah, airnya bening, bersih, penuh ikan2 laut, dan dangkal. Ada gosong pasir juga, yg sangat indah u bersnorkling atau berfoto. Pemandangan yg benar2 indah, untuk berlibur bersama keluarga.

Hu
Ulasan №18

Sewa homestay 2 lantai seharga 1jtan/malam, muat 15 org, Pulau Harapan ini Pulau pemukiman. Untuk wisata bisa snorkeling & jalan2 ke pulau2 cantik disekitarnya dgn sewa kapal kayu kecil kapasitas 10 org harga 300rb/kapal. Dan untuk makan, banyak warung dsini...

Jo
Ulasan №19

Gak banyak yang tahu jakarta punya destinasi wisata yang bagus. Sempatin deh kesini kalau weekend, gak jauh kok dari kota jakarta tinggal nyeberang naik kapal sekitar 1 jam sampai di tujuan

Al
Ulasan №20

Pengalaman menarik ketika nginap disini. Pemandangan laut nya. Terpampang didepan homestay. Sebuah pulak diantara pulau seribu lainnya yang menjadi pulau terbanyak penduduknya. Bergerak di sektor wisata.

Si
Ulasan №21

Bagus banget tempatnya, dari jam 8 perjalanan dari bekasi timur ke pelabuhan muara angke kurang lebih selama 1 jam, terus dilanjut naik kapal garuda menuju pulau harapan kurang lebih selama 2,5 jam,. Seru naik kapal, tapi pusing pengen muntah, jadinya yg ada perjalanan cuma buat tidur,. Sampe di penginapan yang letaknya pinggir pantai persis jam 11an, lanjut snorkling sampe sore n juga mengunjungi beberapa pulau, malemnya acara bakar2,. Paginya muter2 ke pulau2 lain, mengunjungi penangkaran penyu,. Siangnya pulang deh sampe kos sore,. Lelah tapi menyenangkan😀

Al
Ulasan №22

Dari beberapa destinasi wisata di kepulauan seribu, P. Harapan ini yang paling berkesan, karena titik snorklingnya jernih, banyak ikannya dan terumbu karangnya indah. Ditambah lagi banyak pulau kecil yg bisa dikunjungi, dengan pemandangan yg sangat menyejukkan mata. Buat mandi juga puas, seru banget. Subhanallah, ciptaan Allah yg sungguh sempurna, maha suci Engkau ya Allah.. semoga bisa berkunjung lagi ke p. Harapan di lain waktu ☺️

Er
Ulasan №23

Tempat yang nyaman dan bagus untuk berlibur dari kota jakarta yang padat. Untuk benchmark harga, kemarin paket 3hr 2mlm kena 500rb/org (minim 10org utk dapa harga segitu).Itu udah include tiket kapal pelabuhan k pulau harapan, keliling pulau2 sekitar pulau harapan, makan, bbq, snorkling dan alatnya serta pemandu nya.(Notes: Di typ pulau ada biaya parkir kapal, kasih 10rb udah cukup sih)

pi
Ulasan №24

Gk bingung kalau mau cari atm Bank DKI dekat syekali dr dermaga pulau harapan ini langsung di sambut oleh gapura kelurahannya ,pemandangan yang biru tatapan jauh kelaut dermaga

Na
Ulasan №25

Perjalanan membutuhkan waktu 3 jam dr pelabuhan kaliadem, dan 1 jam apabila menggunakan kapal dr ancol/marina. Pulaunya bagus , air jernih, cocok untuk yang ingin liburan santai. Lebih baik dtg saat bulan Maret April karena ombak tidak terlalu besar dan cuaca cukup baik.

Ja
Ulasan №26

Udah beberapa kali ke pulau ini dengan ditemani oleh tour guide yang beda - beda. Tapi semuanya sama - sama ramah dan friendly banget, Itu yang buat tempat ini jadi berkesan buat saya. Di pulau ini ada penangkaran penyu juga lho. Kita juga bisa foto bareng penyu dari yang ukuranya masih kecil sampe yang lumayan besar. selain penyu disini juga ada pohon bakau juga.

Na
Ulasan №27

Selalu sukak kalo kesini, mau snorkling bisa ke pulau - pulau terdekat dengan harapan dan hasilnya amaze me. So gorgeous. Ada penangkaran penyu juga. Pokonya ini keindahan yg harus di jaga, masih di sekitaran Jakarta loooh. Cuma 3 jam nyebrang pakai kapal dan 1-2 jam dengan speedboat. Kuy liburan biar gak kupik!

Qu
Ulasan №28

Pulau nya bersih , banyak yang jualan makanan jadi gak perlu khawatir kekurangan jajanan . Pemandangan nya gak khianatin mata , indah banget ! Masi belum bisa move on dari sunrise dan sunset nya 😍Hanya saja di home stay nya tempat ku nginap air untuk mandi nya air asin, jadi bilas lagi pake air minum bersih 😅 , gatau deh di homestay lain bagaimana .Secepat nya pengen balik lagi kesini ❤️

Ma
Ulasan №29

Bagus banget murah dan masih asri

Mo
Ulasan №30

Tempat berlibur yang sangat menyenangkan, suasana pulau yang cukup tenang, fasilitas dipulau ini cukup lengkap dan terawat, sudah banyak homestay yang disediakan, warga lokal yang sangat informatif dan ramah, dekat dengan pulau-pulau lainnya. asik banget deh buat liburan

Nu
Ulasan №31

Unexpected view, baguss pulau2 sekitar nya jg, wisata murah dan menyenangkan, disini jg banyak jajanan2 unik, nice to visit here

Zi
Ulasan №32

Berkunjung ke pulau Harapan, 3 jam perjalanan menggunakan perahu dari Dermaga Muara Angke. Tempat nya asyik banget, bisa snorkeling keliling pulau seribu dan ada penginapan yang hemat dan nyaman. Menyediakan Barbeque di malam hari, cocok banget jalan bareng teman dan keluarga.

De
Ulasan №33

Pulaunya ya kaya pulau biasa aja gitu, bagus nya selain krn pemandangan bagus, juga orang-2nya ramah.. dan terbiasa dengan turis sepertinya. ini sedikit foto-2nya

An
Ulasan №34

Tempat terenak yang pernah saya kunjungin selama ini di daerah jakarta , airnya biru gitu ,terus tempatnya bersih dan enak untuk bersantai , apa lagi kalo kalian yang masih sekolah , kalo bisa kalian ajak teman2 kalian sekelas untuk ke pulau ini , 100rb perorang udah bisa berangkat kok :) mantap asli bikin kangen ini tempatt

Ri
Ulasan №35

Tempat liburan seru yg bisa dilakukan pas weekend n bebas macet 😋Spot utk aktivitasnya ada di bbrp tempat di laut sekitar pulau. Di pulaunya itu sendiri bila kita nginap di pinggir pantai akan di suguhi dgn berbagai jenis jajanan kaki lima yg amat diminati para wisatawan. Mungkin itu pilihan murmer n cepat saji 🤭Untuk pilihan waktu nyebrang bisa dipertimbangkan faktor cuaca sekitar bulan juni-juli sepertung sedang angin musim timur sehingga gelombang/ombak cukup besar. Bagi yg mabuk laut ini bisa jadi masalah, 😥 jd cari2 info dulu kapan waktu cerah utk isa berkunjung ke Kep.Seribu

Ha
Ulasan №36

Air lautnya bersih, panas, banyak pedagang yang menjual berbagai macam jajanan yg enak dan menggiurkan, ramai karena banyak orang yang berliburan ke pulau ini

az
Ulasan №37

Airnya biruuu. Ombaknyaa cocok banget buah yang butuh ketenangan

De
Ulasan №38

Pulau Harapan adalah pulau terakhir di kepulauan seribu.Jarak tempuh ke pulau harapan sekitar 3-4 jam dari Pelabuhan Muara Angke. Tiket kapal fery sekitar Rp 60.000,- per orang untuk menuju ke pulau harapan.Untuk kalian yg tidak terlalu suka dengan keramaian. Pulau harapan adalah salah satu pulau dengan tingkat ke-crowded-an yg sangat rendah.Penginapan 1 rumah dengan 2 kamar tidur dan 1 kamar mandi disana rata-rata -+ Rp 250-350 per malam nya. Pemilik rumah tidak membatasi rumah yg disewa harus dihuni berapa orang, jadi buat kalian rombongan para petualang..yash! (If you know what I mean)Dan biasanya, owner akan menawarkan kalian ingin bbq atau tidak, mereka akan langsung memancing ikan dilaut untuk di bakar nantinya. You can bbq-an at night, fresh seafood from the sea woahh.Nice place to escape your busy life for a while.

De
Ulasan №39

Alhamdulillah 6th sy baru kembali lagi kepulau Harapan sudah banyak kemajuan pembangunannya merata seperti diJkt tdk tertinggal seperti wktu pertama sy datang, Semoga pemerintahannya jauh dari kata KORUPSI 🙏🙏😘😘😘 Supaya Bisa melebihi pulau bali biar lebih banyak Lagi wisata yg datang karna Kemajuan pulau harapan kepulauan seribu,😉😉😍😍😘😘

So
Ulasan №40

Tempat nya bneran indah banget, wajib datang buat para pecinta snorkeling , lokasi nya yg cukup strategis dan perjalanan yg tidak terlalu lama dari Jakarta, keren banget. Harus jelajah lagi pulau seribu nih.

a
Ulasan №41

Indah jga damai cocok untuk heppybagi yg suka mancing, jga kuliner jngn lupa kunjungi k pulau harapan kepulauan seribu oke.... 🙏🙏🙏

Ni
Ulasan №42

Pulau transit. Yang menjadi obyek wisata utama adalah pulau-pulau lain yang masih ditempuh dengan menggunakan perahu 30 menit sampai 1 jam. Katanya ada pantainya di dekat TPU, sepertinya kurang menarik di banding pantai lainnya. Di pulau harapan banyak tersedia homestay dengan harga yang relatif terjangkau.

da
Ulasan №43

Kali pertama dimulai dari kali adem muara Angke menuju ke pulau harapan naik kapal kurang lebih 3 jam lamanya di dalam perjalanan. Singkat cerita sampailah di dermaga pulau harapan . Langsung menuju home stay sangat nyaman .bersih dan tenang pelayanan sangatlah memuaskan .dan ramah

bo
Ulasan №44

Mei 2014, Kesini untuk liburan dari jakartaDulu disini lebih kearah lokasi home staynya karena sudah paket tour, jadi saat dipulau kegiatannya dulu hanya tempat istirahat dan makanmaka dari itu saya tidak ada foto-foto bagus dipulau ini

Yo
Ulasan №45

Pulau ini oke bgt. Walaupun Terlalu sempit dengan banyaknya rumah penduduk... Tp tmpt wisata d sekitarnya luar biasa. Liburan asik keren ga usah mahal bos👍

PE
Ulasan №46

Pulau hrapan adalahs alah satu pulau di kepupauan seribu. Pulau haraoan menurut saya pulau yang paling bagus untuk di datangi berlibur . Karna apa?. Karna tempatnya yang sangat strategis , walu paling jauh dari jakarta api dia lebih bnyak spot yang bisa di kunjungi semisal spot snorkling ataupun pulau pulau yang sangat memanjakan pengunjungnya, begitu juga dengan oenginapan penginapan yang ada.Jadi rekomended banget buat yang mau atau bingung mau berlibur kmeana.. mending ke pulau harapan aja.

Au
Ulasan №47

Jangan lupa untuk berkunjung ke Balai Penangkaran Penyu disana. Perlu diingat, tukik (Penyu yang baru menetas) sangat tidak disarankan untuk diangkat dari wadah karena masih lemah. Banyak yang berkunjung kesini tapi hanya untuk berfoto/selfie (swafoto) dan tidak mengambil pelajaran bagaimana proses pengambilan telur penyu, penangkaran, dan pemeliharaannya :(

Ar
Ulasan №48

Beh ini mah jangan di tanya ,tempatnya bagus banget ..... ,Dan pemandangan nya indah juga dan warga nya juga ramah ,waktu itu saya kesini pas perpisahan smk saya dan ini tempat nggak bakal saya lupakan karena keindahan alam nya yang bagus banget dan mantap lah pokok nya

Si
Ulasan №49

Mungkin karena cuaca sedang kurang Bagus jadi air nya agak keruh, untuk spot snorkeling nya tidak terlalu banyak pilihan dan ikan nya pun ngak banyak yang terlihat, untuk homestay lumayan lah

Al
Ulasan №50

Pulau yg indah, sejuk dan damai. Datang di hari kerja serasa punya privat pulau. Dg harga yg murah dan dekat jakarta rekomended untuk datang ke sini. Ramai2 lebih seru, nikmati surga alam tersembunyi di wilayah ibu kota jakarta.

Wi
Ulasan №51

Pulau persinggahan terbaik! Di sekitarnya terdapat berbagai pulau lain yang cantik, pantai yang indah, spot snorkeling yang menawan, serta terdapat pula pulau yang digunakan sebagai resort. Pulau Harapan bersih dan nyaman, warganya pun ramah. Banyak jajanan. Fasilutas homestay lengkap dan nyaman. Jika ingin mengunjungi Pulau Harapan dari pelabuhan Muara Angke, siapkan obat antimual karena perjalanan di kapal sangat seru 😂

Mu
Ulasan №52

Pulau yang ramah penduduk, banyak spot menarik disekitar pulau. Fasilitas cukup lengkap, namun berhati-hati dalam memilih pemandu wisata selama di sini.Banyak pengalaman ketika di pulau ini, semoga bisa kembali lagi.

No
Ulasan №53

Keren banget tapi sayang dikit bgt penjual oleh olehnya jadinya kurang lengkap dan jangan takut lapar kalo kesini karna banyak tukang jajanan nya apalagi jajanan SD. beuh The best! 👌👏

Ew
Ulasan №54

Pulau dengan sejuta keindahan.. pasirnya.. pantainya... pulaunya... orang jakarta nyesel kalo ga kemari....

Su
Ulasan №55

Pantainya bagus dan indah. Tapi spot untuk berenang di air atau wahana water sportnya dikit bahkan hammpir membosankan. Tp untuk keindahannya bagusss dan puas deh

Ra
Ulasan №56

Homestay nya murah dan nyaman banget buat istrhat sama org yg kita sayangi, view pulau2nya bagus bgt, rekomen deh buat melepas lelah disini.. buat yg mabuk laut nih jgn lupa bawa minyak angin atw sejenisnya lah buat di kapalnya, ombaknya gede bikin pusing, nah klo udh kek gitu mendingan ambil posisi tidur kalo gak berdiri, biar gak mual2 bgt, semoga besok2 bisa balik kesini dah.aminn

Ek
Ulasan №57

3hari 2 mlm sudah cukup utk berlibur di pulau harapan, jika lautan tenang bisa menikmati perjalanan di laut selama 3 jam dr jkt, hanya 1 kekurangan di pulau masyarakatnya ketika kita jala di gang gang deket rmh warga jika ada yg mau lewat pake motor selalu kita di klakson, padahal udah minggir jalannya 🙈 eh.. jangan lupa ke penangkaran penyu juga bayar cua 5rb aja kok 😁

wi
Ulasan №58

Luar biasa pemandangannya. Tersedia banyak penginapan milik penduduk dengan harga murah, ruang ber AC. Kendaraan utama di sini adalah motor. Karena tidak ada jalan raya. Adanya jalan di gang-gang sempit pemukiman padat penduduk. Warga sangat heterogen : betawi, jawa, bugis, dll. Bahasa pengantar bahasa Indonesia dialek betawi

Di
Ulasan №59

Masih banyak pulau2 dengan pasir putih. Lalu tour guidr disana baik2. Tempat snorkling jg bagus. Ga usah tkt bwt yg ga bisa renang sekalipun, selalu diawasin sama tour guidenya.

Bu
Ulasan №60

Pulau harapan, pulau perkampungan nelayan, sayangnya ga ada semacam hiburan di pulaunya, jadi cuma homestay / tempat penginapan buat yang mau menjelajah pulau lain di sekitarnya

HA
Ulasan №61

Tempat wisata yg keren bgt . nggak perlu keluar negeri untuk nikmati indahnya pantai ... Dan di Indonesia pun punya beribu tempat indah yg nggak kalah dari luar negeri

Di
Ulasan №62

Tempat yg bkin kita kagum dengan keagungan sang pencipta,laut yg bersih,biru subhanalloh

As
Ulasan №63

Pulau Harapan merupakan destinasi wisata di kepulauan Seribu. Wisatawan dapat mengunjungi pulau Harapan dari pelabuhan kaliadem kemudian naik kapal ke pulau Harapan. Di pulau ini banyak sekali jajanan, dan warung. Selain itu pantainya juga masih bagus dan bersih. Fasilitas di pulau ini selain dermaga, ada puskesmas, taman, hingga tempat penangkaran penyu.

Ri
Ulasan №64

Saya mengikuti open trip melalui salah satu agen. Perjalanan dari Jakarta ke sini memakan waktu 2 - 3 jam dengan harga tiket kapal Rp.60.000 sekali berangkat. Semua terbayarkan dengan keindahan laut dan pulaunya serta keramahan penduduknya.

Kh
Ulasan №65

Puas dah kalau kesini. Udah murah. 370 rb udah bersih tinggal berangkat. Makan, tidur, transport udah komplit dah pokoknya ...

Fe
Ulasan №66

Sukses menghilangkan penat dari hiruk pikuk ibu kota walau hanya sementara

As
Ulasan №67

Pulau harapan nya luas bnget, masyarajat nya sangat ramah, lalu banyak penjual jajanan yg enak banget. disini hanya sbg tempat stay.klo mau snorkling ke pulau genteng besar , bermain banana boat ke pulau dolpin atau pulau perak , dan lihat penangkaran penyu di pulau kelapa dua .tp saat aku ke pulang dolpin, ramaaai banget, sampe penuh gitu pulau nya. jd qt move ke pulau lain 😃

Mi
Ulasan №68

Rame. Udah kya kota aja disini. Lebih baik kendaraan bermotor dihilangkan, ganti aja sama sepeda kyaknya bakal lebih keren.

Ru
Ulasan №69

Seru... Tempat yg terjangkau dari ibu kota jakarta.. Banyak pilihan tempat dari pulau harapan...

Ra
Ulasan №70

Sangat puasTapi tolong dong kameranya yg agak bagusan biar gak burem

Sy
Ulasan №71

Dari muara Angke sekitar 3-4jam untuk sampai disini. Penduduknya ramah lengkap fasilitas sekolah masjid Puskesmas dsb. Terdapat banyak kulineran disini. Bisa tempat transit menuju pulau perak, pulau Pramuka.

Ah
Ulasan №72

Terima kasih buat SURYA HARAPAN TOUR nya,, recommended buat kalian yang ingin berwisata ke pulau harapan,, dengan lebih dari 60 peserta dari PT yamaha karawang,,Trip tgl 29 februari,, cuaca buruk dari pelabuhan kali adem, ombak cukup tinggi, hujan lebat, satu kapal mabok laut semua wkwkwkwk,, (teman trip ke pulau tidung, kapal nya mati pas perjalanan)Untuk pelayanannya ramah, homestaynya bersih, menu makan 3x, standar cm kurang rasa aja (ga ada sambalanya), air di toilet walauapun pam, tpi sdikit payau,, peralatan snorkling ok, lanjut ke pulau perak, dolpin, bulat dan terakhir pulau penyuBuat anak2 atau balita no problem

Mi
Ulasan №73

Tepat nya kami NgeCamp Di PuLau Cinaa... Pertama kaLi visite ke PuLau Tersebut... 😍

Gl
Ulasan №74

Kerennnn banget tempat yg enak buat nginep banyak homestay

li
Ulasan №75

Salah satu pulau penduduk banyak homestay yang harganya relatif,pulaunya bersih,harga makanannya juga standar tidak seperti tempat liburan lain yg justru dimahalin,tapi amat disayangkan pulau ini tidak ada landasan pasirnya:(

do
Ulasan №76

Dekat jakarta ternyata ada spot snorkling dan pantai pasir putih yang bagus

fa
Ulasan №77

Kalau kalian bosen bangett tiap hari liat aspal saat nya kalian liat laut dan dateng ke pulau harapan, parah di pulau harapan tuhh seruu bangett pemandangan nya masih bagus banget dan kalian juga bisa jelajah pulau selain pulau harapan dan jelajah pulau nya juga seru parah boleh request lagii pngen ke pulau mana.Jadi kaliann wajib banget dateng ke pulau harapan hihihi

Fr
Ulasan №78

Pulau harapan adalah salah satu pulau yang menurut gw tempatnya bersih dan masyarakatnya taat akan kebersihan itu sendiri. Penginapan disini berbentuk homestay dan setiap group dapet satu rumah. Gw ga sempet foto keadaan rumahnya, tapi untuk kelas homestay udah lumayan, ad AC, dispenser, kamar mandi dua, dan bersih.Untuk service nya juga bagus, cepat dan ramah.Untuk makanannya standard dan ga gitu enak, tapi lumayan lah.Buat kalian yang mau cari makanan berat selain makanan yang dapet dari tour nya sedikit susah, karena disini gaada warung makan atau resto.Over all, menurut gw bagus dan harganya masuk akal dan murah-murah.

Ja
Ulasan №79

Tempatnya masih bagus dan kebersihannya lumayan terjaga. Tempat yg baik buat berlibur dengan keluarga ataupun teman2.

AD
Ulasan №80

Cukup indah dan nyaman cuma ada sedikit yang kurang masih banyak terumbu karang yang mati

Si
Ulasan №81

Pemandangan yg indah dan banyak pulau kecil2 dan pantai pasir putih nya

wa
Ulasan №82

Bagus lahh,, walopun dapet oleh2 sun burn dari sana... 😆😆😂😂

Ar
Ulasan №83

Yang bagus bukan pulau harapan nya, tapi sekitar pulaunya seperti pulau kayu angin genteng, pulau Bira, pulau perak, pulau putri. Tapi over all pulau ini cukup bersih, masyarakat sangat ramah.

Ha
Ulasan №84

Cocok untuk liburan

BB
Ulasan №85

Tempatnya bagus, cuma di depan homestay air nya selalu surut jadi mengurangi keindahan alam nya, dermaga nya lumayanlah, air nya jernih dan masyarakat nya ramah walaupun tampangnya serem2.Hehe.Overall baguslah tempanya buat refreshing, masih mau kesana lg .Pulau harapan recomended lah.

Le
Ulasan №86

Puas buanget ngajak santri2ku kesini......menikmati alam bebas segar...suara buih ombak......diving.....karang dan ikannya bagus

He
Ulasan №87

Gilak si disini tempat transitnya mantap, kami ke pulau pulau lain juga bagus hehe

B'
Ulasan №88

Penduduknya ramah2 gaees,,,. Suasana seprti di kampung sendiri,, stiap orang yg kesana pasti katakan klu , MANDI DI SANA BERASA NGK BISA BERSIH,, karena sabunya kalah sama air asinya laut, gkgkgkgkgk. Sama ada penangkaran penyu nya,, klu anda beruntung , anda bisa merasakan perilisan anak penyyu ke habitatnya kembali,,

Ha
Ulasan №89

Seru bgt luburan ke pulau nh..walau jarak tempunya 3 jam dari muara angke,..tp terbayar dgn indahnya laut dsana

Ch
Ulasan №90

Pastikan kalau ke sini angin dan cuaca sedang bersahabat, jika tidak akan sulit melanglangbuana.Ke sini juga harus sudah sewa homestay dan guide lokal supaya mudah akses dan bisa diantar ke mana-mana.

Vo
Ulasan №91

Pulau haraan merupakan salah satu pulau yang ada di kepulauan seribu. Perjalanan menuju kesana dapat dtempuh melalui 3 pelabuhan yang ada di jakarta. Yang pertama yaitu pelabihan kaliadem muara angke, dengan menggunakan kapal penumpang tradisional ditempuh dalam waktu 3 jam dengan tarif 60rb/org. Kedua, melalui pelabuhan marina ancol menggunakan speedboat dengan jarak tempuh 1,5jam bertarif 200rb/org. Ketiga, melalui pelabuhan sunda kelapa jarak tempuh 5jam dengan tarif 15rb. Pulau harapan berdampingan dengan pulau kelapa yang sudah tersambung oleh jalan. Di pulau harapan kita dapat melakukan aktivitas wisata yaitu snorkeling di beberapa pulau disekitarnya, selain itu kita juga dapat menikmati sunset sambil bermain watersport.

El
Ulasan №92

Pulau Harapan cocok untuk short escape dari hiruk pikuk Jakarta. Perjalanan ke pulau ini ditempuh kurang lebih 3-4 jam dari Pelabuhan Kaliadem. Banyak agen wisata yang menawarkan berbagai macam paket liburan dengan aktivitas seperti snorkeling, bbq, melihat penangkaran penyu, dst. Apabila anda menginap, jangan lewatkan pemandangan sunrise & sunset yang indah. Namun sangat disayangkan pada beberapa spot banyak ditemui sampah plastik bekas wisatawan.

Ma
Ulasan №93

Pulaunya bagus, airnya bersih. Namun sinyal terbaik di sana sih XL, lainnya kurang

Iq
Ulasan №94

Bagian dari keindahan Pulau Seribu. Recommended to visit and come!

Mu
Ulasan №95

Tempat nya indah laut nya belum tercemar, tempat liburan bagus untuk menghabiskan liburan anda

Me
Ulasan №96

Indah sangatt

Za
Ulasan №97

Pulaunya bagus dan banyak rumah warga yg dijadikan homestay

Ar
Ulasan №98

Karena pemandangannya yang sangat Indah dengan pasir putih yang serasi dan pantainya terlihat luar biasa kalian harus coba

Di
Ulasan №99

Tempat yg indah dan masih alami, semoga sll seperti ini...tidak rusak karena tangan manusia...

Ri
Ulasan №100

Di pulau harapan sekeren itu sih. Kalian bisa pake travel agent kalau ga mau repot, mereka nyedian segala kebutuhan dan tujuan wisata kita. Kita dikasih beberapa pilihan pulau bebas mau kemana aja, tapi berhubung kita ga tau, kita request tempat yang bagus. Di pulau harapan cuma untuk menginap aja, dari pulau harapan nantinya berpindah ke pulau lain. Dari jakarta ke pulau harapan memakan waktu 3 jam menggunakan kapal. Kurang tau jenis kapalnya seperti apa tapi kapalnya lumayan besar. Kenangan bertambah lagi di tempat ini . Terimakasih pulau harapan ✨

informasi
100 foto
100 Catatan
4.7 peringkat
  • alamat:Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara, Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14540
  • Situs web:https://instagram.com/om_reydonat?igshid=ue23zm3q0z3u
  • Telepon:0857-1407-5735
Kategori
  • Tujuan Wisata
  • Jasa Akomodasi Liburan
  • Biro Perjalanan dan Wisata
jam kerja
  • Senin:Buka 24 jam
  • Selasa:Buka 24 jam
  • Rabu:Buka 24 jam
  • Kamis:Buka 24 jam
  • Jumat:Buka 24 jam
  • Sabtu:Buka 24 jam
  • Minggu:Buka 24 jam
Organisasi serupa
  • Paket wisata eris tour & traveljl. ahmad mundari No.Rt. 01/02, Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Sel., Jakarta, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14520
  • Qc
    Qcell & TravelBlok i Jalan Pondok Karya No.98, RT.8/RW.4, Pela Mampang, Kec. Mampang Prpt., Jakarta, Aceh 12720